Program CEP merupakan program yang ditawarkan oleh PPIE untuk mengambil beberapa mata kuliah wajib di Program Studi S2 Ilmu Ekonomi. Program ini mewajibkan peserta untuk mengambil 6-9 SKS per semesternya.
Keuntungan mengikuti Program CEP:
- Mata kuliah dengan nilai minimal B dapat ditransferkreditkan saat menjadi mahasiswa S2 PPIE (maksimal 15 SKS dan berlaku 3 tahun)
- 12 SKS mata kuliah* yang diikuti pada CEP dengan nilai minimal B dapat menggantikan program matrikulasi S3 pada saat menjadi calon mahasiswa S3 PPIE
- Memperoleh transkrip nilai dari Universitas Indonesia
- Mendapatkan akses sumber sumber riset yang dilanggan oleh Universitas Indonesia
*dikonsultasikan ke program studi terlebih dahulu
Mata kuliah Program CEP:
Berikut adalah daftar mata kuliah yang dapat diambil pada Program CEP.
- Teori Ekonomi Mikro 1 (3 SKS)
- Teori Ekonomi Makro 1 (3 SKS)
- Ekonometrika 1 (3 SKS)
- Matematika Ekonomi 2 (3 SKS)
- Teori Ekonomi Mikro 2 (3 SKS)
- Teori Ekonomi Makro 2 (3 SKS)
- Ekonometrika 2 (3 SKS)
Persyaratan Pendaftaran Program CEP:
- Mengisi formulir pendaftaran CEP
- Melampirkan ijazah dan transkrip nilai pada jenjang S1/S2 dengan minimal IPK 3.00 (skala 0-4)
- Melakukan pembayaran sesuai dengan jumlah SKS yang dipilih dan tidak dapat diubah
- Pembayaran dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dan melalui mekanisme yang tertulis dalam panduan
- Bukan merupakan mahasiswa aktif PPIE FEB UI
Biaya Program CEP:
Per SKS CEP Rp 1.700.000
Link pendaftaran: bit.ly/CEPPPIE
Informasi program CEP lebih lanjut dapat menghubungi:
Email: graduate.econ.feb@ui.ac.id, WhatsApp: +62 811-1990-729